Connect with us

Politik dan Pemerintahan

Dua Tokoh Pemuda Akui Salut dengan Miky Wenur, Epen: Peduli Kelestarian Lingkungan

Published

on

Potret Miky Wenur dan Stefanus Liow sedang menanam di Perkebunan Pangolombian

TOMOHON, – Pelestarian lingkungan hidup sangat dibutuhkan di kota Tomohon. Lantaran, beberapa titik mata air, pegunungan dan hutan perlahan mulai tandus.

Hal ini karena ulah oknum tak bertanggung jawab, yang tega merusak alam atas kepentingan pribadi. Takutnya, julukan Tomohon kota sejuk bakal hilang dengan sendirinya.

Calon Walikota Tomohon dari Partai Golkar Ir. Miky Wenur, MAP punya kegemaran yang dapat menyelamatkan keasrian kota dataran kaki gunung Lokon itu.

Diwaktu luang, Miky Wenur bersama sang suami Senator Stefanus BAN Liow, MAP, Anggota DPD/MPR RI itu menyempatkan diri untuk menanam bibit pohon kayu dan buah.

Tak sendiri, Miky Wenur sering mengajak masyarakat bahkan anak-anak untuk menanam, sembari memberi edukasi soal pelestarian lingkungan hidup.

Kegemaran itu rupanya dilirik oleh dua Tokoh Pemuda Tomohon. Adalah Stefanus Goni, Pemuda Matani, Tomohon Tengah yang berpengalaman sebagai CoreTeam WCD (World Clean Up Day) – Tomohon (2023).

Ia mengaku salut dengan sikap Miky Wenur yang perhatian dan peduli terhadap pelestarian alam dan lingkungan hidup di kota Tomohon.

“Saya bangga, ternyata Tomohon masih miliki pejabat yang punya kepedulian besar terhadap pelestarian lingkungan hidup,” ucap Stefanus Goni, sapaan akrab Epen, Selasa (18/6/2024).

Epen menerangkan, sikap Miky Wenur patut disegani. Kegiatan yang sederhana namun berdampak baik untuk masa depan kota Tomohon. “Ia menanam bekal untuk kita, generasi milenial dan Gen-Z,” ungkapnya.

Mahasiswa Pencinta Lingkungan di Taratara Tomohon Barat, Vikri Rosok juga akui segan dengan wanita cerdas itu. Lantaran, bukan hanya sekedar menanam, Miky Wenur juga memberi edukasi soal pelestarian.

“Ya, dia (Miky Wenur-red) juga memberikan pendidikan, pengajaran, motivasi dan cara penanaman yang baik dan benar kepada anak-anak,” tuturnya.

Sementara, Cindy Rantung, SH, MH meyakini, kefiguran Miky Wenur yang punya kepedulian terhadap lingkungan hidup, mampu mewujudkan kebutuhan masyarakat, terlebih soal air bersih.

“Tentu jika Ibu Miky dipercaya masyarakat untuk duduki kursi Walikota Tomohon, pelestarian alam dan lingkungan hidup, termasuk menjaga dan merawat sumber-sumber mata air disertai pembangunan jaringan air bersih di kelurahan-kelurahan jadi prioritas,” ujarnya.

Pastinya, kata Akademisi muda itu, segala kebutuhan air bersih menjadi kebijakan program prioritasnya untuk mewujudkan Tomohon Maju, Terpercaya dan Sejahtera.

Mantan Asisten Bendahara Komisi Pemuda Sinode GMIM dan kini Dosen Fakuktas Hukum UKIT itu percaya, Miky Wenur jadi solusi utama untuk keselamatan lingkungan hidup Tomohon.

Gambar Tomohon
Gambar Tomohon
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *