Connect with us

Bisnis dan Ekonomi

Dinilai Mampu, Wenur Dinobatkan Menjadi Meneger Cabor Menembak Ajang PON Papua

Published

on

Dinilai Mampu, Wenur Dinobatkan Menjadi Meneger Cabor Menembak Ajang PON Papua
Penyerahan surat mandat Meneger Cabang Olahraga Menembak PON Papua

TOMOHON, – Ir Miky Junita Linda Wenur MAP (MJLW) dinobatkan menjadi manajer Cabang Olahraga (Cabor) Menembak di Ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) di Papua tahun 2021 oleh Ketua Umum Persatuan Menembak Indonesia (Perbakin) Sulawesi Utara Mayjen TNI Prince Meyer Putong.

Disahkannya Wenur ditandai dengan penyerahan surat mandat yang diserahkan langsung oleh Ketum Perbakin Sulut Mayjen TNI Prince Putong, Sabtu (26/06/2021) usai membuka Kejuaraan Menembak dalam rangka HUT ke-75 Bhayangkara di Kota Tomohon.

Dilaksanakan dilapangan Tembak Kelurahan Walian Kecamatan Tomohon Selatan, Mayjen Putong berkata, kemampuan Wenur dapat dilihat dari semangat dan pengorbanan dalam memajukan perbakin Kota Tomohon.

“Saya bangga dengan semangat juang dari ibu ketua Mikky Wenur, atas pengorbanan untuk perbakin Tomohon dalam menghasilkan atlet-atlet berprestasi, itu sebabnya kami semakin yakin bahwa ibu Ketua mampu untuk memimpin Cabang Olahraga Menembak di PON Papua,” tutur Mayjen TNI Prince Putong.

Diwaktu yang sama, Ketua perbakin Tomohon Mikky Wenur berkata melalui kepercayaan yang diberikan, dirinya akan bertanggungjawab untuk sebaik-baiknya. “Kita berkomitmen dalam kejuaraan PON nanti untuk membawa paling tidak dua medali,” harapnya.

“Kita sama-sama berjuang keras dan bersemangat, dengan keyakinan kita dapat menghasilkan yang terbaik, tetaplah mengandalkan Tuhan dengan berdoa bukan hanya saat perlombaan, tapi disetiap saat,” tandas Wenur.

Kegiatan kejuaraan menembak ini dilaksanakan sesuai protokol kesehatan ketat, dengan menggunakan masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak.

*Richard Ering

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *