TOMOHON, – Tiga Paslon berlomba-lomba untuk masuk di pintu kemenangan, namun harus dibuka dengan kunci kesolidan dan keseriusan.
Faktanya, jiwa solid dan serius sudah ada di tubuh dari kubu Miky-Cherly. Hal itu dikatakan Jack A Palar, SE, kepada wartawan, Jumat (27/9/2024).
Ketua Umum Tim Pemenangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tomohon 2025-2030 nomor urut 1 itu menekankan, karakter solid dan serius ini harus dipertahankan.
“Ya, kesolidan yang ada saat ini di kubu Duo Wewene yang diusung Partai Golkar, Partai Nasdem, dan PSI harus dipertahankan,” kata Jack Palar, Tokoh Masyarakat Tomohon.
Menurutnya, hal itu adalah kunci untuk membuka pintu kemenangan. “Tentunya harus solid dan serius dalam bekerja. Dan itu sudah ada dalam tim dan pendukung Miky-Cherly,” tutur Palar.
”Kemenangan sudah di depan mata. Saya minta kepada tim untuk bekerja serius, kompak, dan fokus saja ke usungan kita,” pintanya.
Dia juga menekankan, pendukung dan tim pemenangan untuj menjujung tinggi gaya berpolitik yang riang gembira tanpa menjelek-jelekkan.
“Apalagi menjatuhkan dan memfitnah calon lain, jangan seperti itu” kata Palar, yang pernah menjadi Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Minahasa sebelum Tomohon dimekarkan dari Minahasa.
Ia menambahkan, masyarakat Tomohon saat ini memang butuh perubahan, perbaikan, dan penyempurnaan.
“Masyarakat ingin pemimpin yang mampu mewujudkan Tomohon Maju, Terpercaya, dan Sejahtera,” kata Wakil Ketua DPD I Partai Golkar Sulawesi Utara (Sulut) itu.
Sementara Miky-Cherly sendiri terus menyemangati pendukung maupun tim dalam merebut kemenangan semua rakyat Tomohon.
Dua Srikandi Tomohon itu menegaskan, mereka berdua hadir dengan program-program yang realitlstis, sesuai dengan kondisi daerah.
“Tidak ada program yang towo-towoan. Tidak ada janji kosong. Tidak ada yang namanya sudah menang lalu program yang ditawarkan kepada rakyat tidak direalisasikan,” kata Miky dan Cherly.