Connect with us

Tomohon

Perkuat Wawasan, Finalis Putra-putri Pendidikan Kunjungi Tiga SKPD dan 1 Kementerian di Tomohon

Published

on

Finalis Putera-puteri pendidikan kota Tomohon

TOMOHON, – Sebagai salah satu rangkaian dari tahapan pemilihan Putra-Putri Pendidikan Tomohon-Minahasa tahun 2025,15 pasang finalis bersama sejumlah panitia menggelar Road Show, Jumat (07/04/2025).

Dimulai sejak pukul 09:00 Wita pagi, dengan penuh semangat rombongan menyambangi kantor Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora), Dinas Lingkungan Hidup (DLH), Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP2KB) dan Kementerian Agama (Kemenag) Kota Tomohon.

Ketua panitia pelaksana, Brandon Menajang, S.Th., mengatakan pelaksanaan kegiatan tersebut untuk memberi wawasan bagi para finalis, agar bisa mengetahui situasi dan kondisi zaman di era moderenisasi dalam berbagai bidang.

“Agar supaya juga, generasi muda masa kini akan mampu dan percaya diri menghadapi berbagai tantangan yang ada,” kata Menajang.

Ia berharap, lewat momentum ini karakter pribadi dari masing-masing finalis akan semakin terbentuk.

Sekretaris panitia, Sergio Arabaa menambahkan, sebelum menuju lokasi Road Show, para finalis telah dibekali terlebih dahulu.

“Tentunya, kami sebagai panitia dari beberapa waktu lalu sampai pelaksanaannya, telah mempersiapkan banyak hal agar kegiatan ini bisa sukses dan membuahkan hasil,” ungkapnya.

Arabaa berharap, lewat agenda ini mereka akan mendapatkan wawasan luas, pendidikan karakter dan pengalaman yang pasti tidak akan terlupakan.

“Suksesnya agenda tersebut, tentunya tidak lepas dari kerja sama dan kolaborasi yang baik dari semua pihak. Khususnya, terima kasih kepada seluruh dinas yang telah ikut memberi banyak dukungan demi terlaksananya program ini,” kuncinya.

Diketahui, kehadiran para finalis dan panitia Putra-Putri Pendidikan Tomohon-Minahasa disambut baik oleh para pimpinan serta jajaran di masing-masing kantor.

Gambar Tomohon
Gambar Tomohon
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

KPU Tomohon

P

Pos-pos Terbaru

Pos-pos Terbaru